• This is slide 1 description. Go to Edit HTML of your blogger blog. Find these sentences. You can replace these sentences with your own words.
  • This is slide 2 description. Go to Edit HTML of your blogger blog. Find these sentences. You can replace these sentences with your own words.
  • This is slide 3 description. Go to Edit HTML of your blogger blog. Find these sentences. You can replace these sentences with your own words.
  • This is slide 4 description. Go to Edit HTML of your blogger blog. Find these sentences. You can replace these sentences with your own words.
  • This is slide 5 description. Go to Edit HTML of your blogger blog. Find these sentences. You can replace these sentences with your own words.

Thursday, September 26, 2019

ERP - Enterprise Resource Planning

ERP (Enterprise Resource Planning) merupakan sebuah metode. Definisi ERP adalah sebuah sistem informasi yang mengintergrasikan dan mengautomasi seluruh bagian yang ada dalam sebuah organisasi dan bagian lain yang memiliki relasi dengan organisasi tersebut.

Biasaya pada sebuah perusahaan convesional aplikasi yang mereka miliki masih parsial, bagian finance akunting memiliki aplikasi sendiri, bagian purchasing memiliki aplikasi sendiri, bagian marketing memiliki aplikasi sendiri dan seterusnya. Sehingga untuk membuat laporan bulanan yang akan diberikan ke management butuh waktu sekitar seminggu untuk menggabungkan laporan dari berbagai bagian-bagian tersebut. Dampaknya keputusan yang diambil management tidak tepat sasarn kerena kondisi perusahaan sudah berubah.

Dengan dua fungsi utama ERP yaitu integrasi dan automasi keputusan management lebih akurat dan tepat sasaran. Dengan adanya ERP tidak hanya memangkas waktu supaya laporan bisa diterima tepat diakhir bulan, bahkan mengubah budaya yang biasanya laporan bulanan dengan ERP memungkinkan management mengetahui keadaan perusahaan bukan hanya keadaan bulanan tetapi laporan mingguan hingga harian mampu disajikan dengan data yang realtime.

Dua fungsi utama ERP :

  1. Integrasi
    Sebelumnya sudah disinggung bahwa dalam perusahaan konvensional mereka memiliki aplikasi yang parsial, setiap bagian memiliki aplikasi masing-masing. Sehingga ketika akan membuat laporan bulanan  butuh waktu untuk menyatukan laporan semua bagian dalam organisasi dalam satu laporan. Dengan ERP semua bagian mengakses data yang sama, sehingga ketika bagian purchasing membeli memesan barang bagian gudang sudah mengetahui barang apa saja yang akan diterima pada hari ini.
    Begitu juga dengan bagian-bagian yang lain.
  2. Automasi
    Perusahaan IT Consultant biasanya sangat tahu bahwa 

Wednesday, September 25, 2019

Artificial Intelligence

Definisi Artificial Intelligence manurut para ahli :
  1. H. A. Simon [1987] :
    “ Kecerdasan buatan (artificial intelligence) merupakan kawasan
    penelitian, aplikasi dan instruksi yang terkait dengan pemrograman
    komputer untuk melakukan sesuatu hal yang -dalam pandangan
    manusia adalah- cerdas
  2. Rich and Knight [1991]:
    “Kecerdasan Buatan (AI) merupakan sebuah studi tentang bagaimana
    membuat komputer melakukan hal-hal yang pada saat ini dapat
    dilakukan lebih baik oleh manusia.
  3. Encyclopedia Britannica:
    “Kecerdasan Buatan (AI) merupakan cabang dari ilmu komputer yang
    dalam merepresentasi pengetahuan lebih banyak menggunakan bentuk
    simbol-simbol daripada bilangan, dan memproses informasi berdasarkan
    metode heuristic atau dengan berdasarkan sejumlah aturan
Sederhananya, Artificial Intelligence atau yang akrab di panggil AI merupakan sebuah software yang mampu melakukan sebuah tugas yang biasanya membutuhkan kecerdasan manusia.
Menurut Winston dan Prendergast [1984], kecerdasan buatan bertujuan untuk :
  1. Membuat mesin menjadi lebih pintar (tujuan utama)
  2. Memahami apa itu kecerdasan (tujuan ilmiah)
  3. Membuat mesin lebih bermanfaat (tujuan entrepreneurial)
AI bukan hal baru dalam dunia tekologi, AI sudah mulai dikembangkan sejak abad ke-17 oleh para ilmuan matematika. Namun gaung ketenaran teknologi tersebut baru mencuat sekitar 1950 silam. Christopher Strachey  dari University of Manchester, United Kingdom, merupakan programmer yang pertama kali menuliskan AI pada mesin Ferranti Mark I.
Namun penggunaannya sebenarnya sudah lama ditanam, di antaranya dalam aktivitas komputasi melayani pemesanan pengenapan. Bots mengubah pola percakapan langsung ke dalam aplikasi. Ketika seseorang memesan kamar hotel melalui sambungan telepon, maka pihak customer service yang akan melakukan perintah pada perangkat. Dengan menggunakan bots, aktivitas tersebut bisa dilakukan melalui percakapan teks melalui asisten robot.
Bots atau chatbots tengah berkembang di Indonesia, salah satunya dalam meningkatkan layanan finansial. Perangkat lunak yang mewakili aktivitas obrolan berteknologi robot tersebut bisa ditemukan dalam aplikasi Delimabot besutan PT Finnet Indonesia. Untuk menggunakan Delimabot, pengguna harus memiliki akun Telegram terlebih dahulu. Sebab, Delimabot merupakan aplikasi mini yang terdapat di dalam Telegram.
“Delimabot ini serupa dengan Delima Point yang kami miliki sebelumnya,” ujar Direktur Utama PT Finnet Indonesia Niam Dzikri dalam acara peluncuran Delimabot di Jakarta, beberapa waktu lalu. Keduanya merupakan aplikasi ponsel pintar yang bisa diunduh melalui perangkat Android atau iOS. Hanya saja Delimabot berbasis teknologi robot sementara Delima Point tidak.
Untuk mengaktifkan Delimabot, pengguna bisa mencari kata kunci @delimabot di dalam aplikasi Telegram. Kemudian akan muncul tombol ‘start’ untuk memulai registrasi. Pengguna cukup mengikuti instruksi dengan memasukkan Nama dan Nomor Ponsel. Kemudian sebuah notifikasi berbentuk nomor kode akan dikirimkan via pesan teks untuk proses registrasi. Setelah berhasil, pengguna akan mendapatkan ID Pass agar bisa masuk ke dalam platform Delimabot. Apabila ingin masuk Delimabot, pengguna cukup mengetik ‘login’ dan ketik ID Pass. Delimabot bisa digunakan dengan memasukkan perintah ‘menu’ pada layar ketik. Penggunaan Delimabot benar-benar berbeda dengan aplikasi mobile pada umumnya. Biasanya di dalam aplikasi pengguna bisa memilih menu dengan menekan fitur yang tersedia. Namun di dalam Delimabot, perintah diberikan dalam bentuk chatting.
Di dalam aplikasi, pengguna bisa melakukan berbagai macam transaksi. Beberapa di antaranya, membeli pulsa dan token PLN. Sementara hanya dua layanan tersebut yang diberikan karena Finnet menyasar pengguna dari kalangan agen pembayaran keliling, transaksi di warung atau UKM, hingga bisnis komunitas. Namun ke depannya beberapa layanan juga akan ditambah, seperti membayar parkir.

Sunday, September 22, 2019

Kualitas Pendidikan Indonesia

Menurut PISA (Programme for International Student Assessment) Indonesia ranking 62 dari 70 negara. Land Pritchett seorang profesor dari Harvard Cannedi Schools ia meneliti husus anak-anak Jakarta usia 15 tahun dan menyimpulkan bahwa anak-anak di Jakarta ketinggalan 128 tahun dibandingkan dengan negara-negara lain.
Why???
salah satu yang memiliki andil besar dalam ketertinggalan tersbut adalah Kualitas Pendidikan Indonesia.

Jika kita berbicara tentang Pendidikan, kita pasti bicara tentang Sekolah, Murid dan Guru. Namun sayangnya hasil Ujian Kompetensi Nasional bahwa performa guru-guru di Indonesia rata-ratanya adalah 53,02 dari 100. Kualitas dari pengajar kita menentukan kualitas pendidikan Indonesia.

Menurut laporan tahunan GII (Global Innovation Index) yang dikeluarkan oleh Cornel University, INSEAD, dan World Intellectual Property Organization dimana penelitiannya fokus pada tujuh hal yaitu :

  1. Institusi (Institutions)
  2. Pembangunan Manusia dan Penelitian (Human Capital and Research)
  3. Infrastruktur (Infrastructure)
  4. Kemajuan Pasar (Market Sophistication)
  5. kemajuan Bisnis (Business Sophistication)
  6. Keluaran Ilmiah (Scientific Outputs) dan 
  7. Keluaran Kreatif (Creative Outputs)
pada tahun 2018 berada di urutan ke-85 di dunia, dan di urutan ke-2 terbawah di ASEAN dengan skor 29,8 dari 100. Untuk menunjang kualitas pendidikan di Indonesia, kita harus memperbanyak Riset.

Kenapa riset?
Belajar dari Cina, cina merupakan salah satu negera dengan pertumbuhan paling cepat semenjak tahun 2011. Pada tahun 2017 Negeri Tirai Bambu tersebut berada pada posisi 29 dengan skor 46,4, pada tahun 2018 masuk diurutan ke 20 dengan skor 53,1.
Pesatnya peningkatan Cina ini diiringi degan kebijakan pemerintah yang memprioritaskan penelitin atau R&D (Research and Development)